Share dulu ya sob
Facebook
Google+
Twitter
JAKARTA- Pelaksanaan Pemilihan Umum 2014 dinilai amburadul. Sejumlah anggota DPR menilai Pemilu legislatif harus diulang.
Hal itu terungkap saat rapat paripurna pembukaan masa sidang ke IV Dewan Perwakilan Rakyat, Senin (12/5/2014).
Anggota dewan lainnya Djamal Azis mendesak rapat paripurna agar memberikan mandat kepada komisi II untuk mengevaluasi Pemilu. "Jika perlu pemilu harus diulang, bersamaan dengan pemilu presiden. Toh nanti 2019 pileg dan pilpres juga bersamaan," kata Djamal dengan berapi-api.
Menurut Djamal Azis pelaksanaan pileg kali ini sudah amburadul. "Apanya yang mau digugat ke MKRI ?, semuanya bodong, C1-nya bodong semua. Saat ini yang jadi, penguasa semua, dilapangan. Yang jadi anak bupati-gubernur, isteri bupati -gubernur, para penguasa di lapangan," kata Djamal.
Karena itu, Djamal mengusulkan agar paripurna DPR kali ini memberikan mandat agar Presiden mengeluarkan Perppu untuk pemilu ulang.
Menanggapi interupsi tersebut ketua DPR Marzuki Alie menanggapinya dengan santai. "Kita tidak bisa memutuskan persoalan dengan emosi dan tergesa-gesa," kata Marzuki. (ant//ugo)
Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.